Jumat, 24 November 2017

Ribuan Kader Wanita PKS Mengikuti Pelatihan Perempuan Siaga di Semarang


Semarang (21/11) -- 2200 kader wanita Partai Keadilan Sejahtera (PKS) se-Jawa Tengah mengikuti Pelatihan Perempuan Siaga (Latansa).

Latansa diselenggarakan di Bumi Perkemahan Chandra Birawa, Karanggeneng, Sumurrejo, Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah, Minggu (17/11/2017) mulai pukul 6.00-17.00 WIB.

Para peserta mendapat empat agenda pokok, yakni pelatihan medis: pertolongan pada musibah, pertolongan dapur, pemulasaraan jenazah, dan trauma healing.

Di samping itu, ada pula pengarahan dari Presiden PKS, Muh Sohibul Iman.

Mentor Latansa sebanyak tiga orang dari DPP PKS Pusat dan tiga puluh orang dari DPW Jateng.
"Pelatihan ini dalam rangka persiapan bila terjadk bencana alam. Ibu-ibu diharapkan siap siaga menghadapi bencana tersebut," ujar Pramono (42), panitia Latansa.
Kepulangan kader wanita PKS dari 35 kota dan kabupaten di Jawa Tengah mengakibatkan Jalan Mr. Wurjanto mengalami kemacetan sepanjang 2,5 kilometer

Sumber :

--------------------- Berita Lain -------------------------------------------------------------------------


PKS Siapkan 2300 Perempuan Siaga Jateng


Perempuan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berkumpul di Semarang dalam rangka mengikuti Pelatihan Perempuan Siaga PKS Jawa Tengah. Setidaknya 2300 peserta berkumpul dan memenuhi lapangan utama bumi perkemahan Candrabirawa Karanggeneng Semarang, Ahad (19/11/2017).

Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Jateng KH Kamal Fauzi menjelaskan bahwa perempuan PKS seluruh Jateng disiapkan untuk menjadi perempuan siaga relawan PKS.
“Kita sudah masuk dalam siklus musim waspada bencana. Oleh karena itu, kita harus bersiap. Pelatihan perempuan siaga ini adalah bentuk persiapan kita,” terang Kamal dalam sambutannya.
Lebih lanjut KH Kamal Fauzi menjelaskan bahwa perempuan PKS disiapkan untuk membantu relawan PKS ketika bencana terjadi. Di antara program yang diberikan adalah Perempuan Siaga Dapur Umum, Siaga Pemularasan Jenazah, Siaga Trauma Healing, serta Siaga Kecelakaan Ringan dan Rumah Tangga.
“Mari kita disiplinkan diri untuk selalu bersiap siaga melayani masyarakat Jateng. Selalu bersiap melakukan aktivitas-aktivitas organisasi dan mempersiapkan aktifitas sosial kita, di mana pun Pos kita,” pungkas KH Kamal Fauzi.
DPW PKS Jateng menyelenggarakan Pelatihan Perempuan Siaga Dasar dengan peserta kader perempuan PKS dari seluruh Jateng, termasuk beberapa anggota perempuan DPRD dari Fraksi PKS dan istri dari pejabat publik PKS.

Sumber :