BEKASI BARAT, AYOBEKASI.NET--Ketua DPD PKS Kota Bekasi, Heri Koswara memprediksi terdapat 15 kursi legislatif untuk DPRD tingkat Kota Bekasi yang bisa diraih pihaknya.
Prediksi itu berdasarkan data formulir C1 yang didokumentasikan dari seluruh TPS yang tersebar.
Menurut Heri, pada awalnya DPD PKS Kota Bekasi menargetkan 13 kursi untuk pemilu legislatif tahun 2019.
Jumlah itu lebih besar dari kursi PKS tahun 2014 sebanyak tujuh kursi. Namun berdasarkan C1 yang terkumpul, PKS berpotensi mendapatkam dua tambahan kursi.
"Ini pencapaian PKS setelah tahun 2004 pernah mendapatkan 11 kursi. Tentu alhamdulillah, ini merupakan karunia Allah dan atas kepercayaan masyarakat terhadap kita," kata Heri di Kantor DPD PKS Kota Bekasi, Bekasi Barat, Senin (22/4/2019).
Dia mengatakan, daripada partai-partai lain untuk enam daerah pemilihan (dapil) partainya cukup mendominasi raihan suara. Untuk dapil 1 PKS memperoleh 49 ribu suara mengamankan dua kursi, dapil 2 39 ribu suara dengan dua kursi, dapil 3 50 ribu suara dengan dua kursi yang diamankan dan potensi satu kursi tambahan.
Kemudian dapil 4 dengan suara mencapai 34 ribu mengamankan dua kursi, dapil 5 38 ribu suara dengan dua kursi yang diamankan dan potensi satu kursi tambahan, dan dapil 6 suara mencapai 52 ribu dengan dua kursi yang diamankan dan potensi satu kursi tambahan.
Disamping itu, lanjutnya, untuk DPRD Provinsi Jawa Barat dengan dapil salah satunya mengambil daerah Kota Bekasi, pihaknya meraih 303 ribu suara dengan potensi empat kursi. Lalu untuk DPR RI meraih 285 ribu suara dengan potensi mendapat satu kursi.
Dia mengatakan, khususnya untuk Kota Bekasi, dengan raihan tersebut mempotensikan partainya menduduki jabatan Ketua DPRD Kota Bekasi untuk periode 2019-2023.
"Khususnya untuk Kota Bekasi karena kita bukan partai koalisi wali kota, ini (kesempatan menjadi ketua DPRD) sebagai penyeimbang, alat kontrol yang strategis untuk kita memantau program-program eksekutif," tandasnya.
Sementara itu, anggota Badan Pemenangan Pemilu PKS Jawa Barat, Choeruman J Putro mengatakan, raihan ini membuktikan PKS lebih berdaya daripada hasil survei yang menyebut PKS tingkat elektabilitasnya rendah, terlebih untuk mendapat kursi di parlemen.
Dia mengatakan, khususnya untuk Kota Bekasi, terdapat dua faktor yang membuat angka keterpilihan PKS melonjak. Pertama karena PKS menjadi lawan Wali Kota Bekasi saat ini. Kedua, dia menilai PKS paling vokal menyuarakan Prabowo-Sandi daripada partai koalisi lainnya.
"Yang pasti ada konsistensi kerja PKS yang terakumulasi menjadi branding positif. Lalu PKS juga selalu jor-joran mendukung calon 02. Hal itu menjadikan PKS banyak dipilih masyarakat, bahkan tidak terbaca oleh survey. Jadi banyak silent voter, tahu-tahu sudah memilih," tandasnya.
Sumber :
http://pks.id/content/pks-kota-bekasi-prediksi-dapat-15-kursi-legislatif