Penyerahan rekomendasi kepada pasangan Agus Bastian - Yuli / Foto: Wlly |
Semarang, PKS Jateng Online - PKS Resmi mengusung pasangan petahana Agus Bastian dan Yuli Hastuti dalam Pilkada Kabupaten Purworejo 2020. Hal ini ditandai dengan pemberian rekomendasi kepada pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati terkait di Gedung DPW PKS Jawa Tengah, Senin (24/8).
Ketua Umum DPW PKS Jawa Tengah Abdul Fikri Faqih menyampaikan pesan kepada pasangan tersebut untuk menyelenggarakan pemerintahan yang lebih baik, serta mengayomi masyarakat purworejo.
Sementara itu Agus Bastian menyampaikan bahwa untuk menyempurnakan masa pemerintahannya ia membutuhkan tambahan waktu untuk menyelesaikan program. Ia juga menambahkan bahwa fokusnya pada kali ini adalah membangun SDM unggul agar Kabupaten Purworejo dapat menempatkan diri sebagai kabupaten yang memiliki dayasaing.
"5 tahun waktu pendek dalam sebuah pemerintahan, jika saya dipercaya oleh masyarakat maka tambahan waktu ini saya gunakan untuk melanjutkan program yang sudah ada, seperti pemberdayaan masyarakat, pengentasan kemiskinan dan merancang program pembangunan SDM yang unggul" Ucapnya.
Ia berharap komunikasi dengan PKS yang sudah terjalin cukup lama mampu memberikan warna dalam pemerintahan kedepan.
"PKS termasuk partai yang mensukseskan (pemenangan) kami pada pilkada tahun lalu, harapannya dengan kerjasama yang terjalin kembali PKS dapat memberikan warna dalam penyelenggaraan pemerintahan kabupaten purworejo," Pungkasnya.
Di Pilkada Purworejo PKS berkoalisi juga dengan Partai Golkar dan Partai Demokrat.
Sumber :