Selasa, 18 Juli 2017

Sejumlah Tokoh Parpol Hadiri Halal Bihalal di DPP PKS



thumbnail
Jakarta - Sejumah tokoh partai politik menghadiri acara halal bihalal dan silaturahmi Idulfitri 1438 H yang digelar oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Pantauan Liputan6.com di DPP PKS, Minggu (26/7/2017), beberapa tokoh partai politik yang hadir diantaranya Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Ketua Umum Partai Islam Damai Aman (Idaman) Rhoma Irama.

Selain itu, Ketua DPP Partai Kebangitan Bangsa (PKB) Lukman Edy, Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arwani Tomafi, Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang.

Dalam kesempatan itu hadir pula pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan - Sandiaga Uno serta beberapa petinggi PKS. Di antaranya Presiden PKS Sohibul Iman, Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri, Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nurwahid dan Ketua Fraksi PKS di DPR Jazuli Juwaini.

Dalam sambutannya, Presiden PKS Sohibul Iman berharap halal bihalal yang digelar partainya bisa membawa kebaikan dan kerukunan antarparpol.

"Halal bihalal ini tradisi, sebagai tuan rumah saya berharap mudah-mudahan halal bihalal kita kali ini membawa keberkahan," kata Sohibul Iman.
Sumber :