Jumat, 15 Juni 2018

Habib Salim: Semangat Idul Fitri Bangun Stabilitas Nasional



Jakarta (15/6) - Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Aljufri mengadakan open house Idul Fitri 1439 H di kediamannya bilangan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (15/6/2018).

Habib Salim mengatakan bahwa tradisi mudik jelang Idul Fitri di Indonesia merupakan tradisi yang indah sekali.
"Pertama menyatukan keluarga yang besar. Memperkuat soliditas keluarga dan silaturahim. Ini pemandangan indah di negeri yang besar dengan penduduk 250 juta jiwa," kata Habib Salim.
Menteri Sosial era SBY itu berharap semangat Idul Fitri makin memperkokoh persatuan Indonesia.
"Mudah-mudahan dengan tradisi lebaran dan Idul Fitri dan saling memaafkan. Semoga makin memperkokoh di antara anak bangsa, memperkokoh keluarga besar, menyatukan yang jauh, yang ujungnya membangun stabilitas nasional. Secara ekonomi juga tidak hanya terpusat tapi juga kota-kota besar lainnya," ungkapnya.
"Tinggal kita mensyukuri tradisi yang baik ini dan dikelola sebaik-baiknya. Mudah-mudahan keberkahan bisa kita rasakan bersamanya," imbuhnya.
Dalam acara open house tersebut, hadir pula Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Sandiaga Uno, Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, Ketua DPW PKS Jakarta Sakhir Purnomo, Anggota DPR dari Fraksi PKS Sukamta, Anggota DPR Adang Daradjatun, Anggota DPR Anshori Siregar, Mantan Menteri Pertanian Suswono dan kader PKS setempat.

Sumber :