Jakarta (11/7) – Pasca perhelatan Pemilu 2019, DPW PKS DKI Jakarta menyelenggarakan konsolidasi internal dengan bertempat di Aula Rumah Jabatan Anggota (RJA) DPR RI, Kalibata, Jakarta. Selatan pada Senin (8/7/2019).
Dengan dihadiri oleh sejumlah tokoh dan kader, PKS DKI Jakarta berkomitmen untuk bekerja lebih maksimal demi pemenangan dakwah untuk lima tahun mendatang.
Dalam kesempatan itu, Ketua Umum DPW PKS DKI Jakarta Sakhir Purnomo mengapresiasi seluruh Kader PKS yang telah bekerja maksimal dalam di Pemilu 2019.
Selain itu, Sakhir juga tak henti-hentinya mengingatkan para kader agar senantiasa menjaga komitmen. Hal ini dimaksudkan agar PKS selalu menjadi yang terdepan dalam mengayomi dan melayani masyarakat, sesuai dengan moto PKS ‘Berkhidmat untuk Rakyat’.
Agar dapat berkhidmat secara optimal, di kesempatan ini juga, Sakhir turut mengingatkan para anggota legislatif agar selalu merangkul dan berkonsolidasi dengan seluruh pihak demi soliditas PKS.
“Semoga hubungan aleg yang solid dengan kader dan konstituen semakin baik”, ujar Sakhir.
Prestasi yang diraih oleh PKS di Pemilu 2019 ini, menurut Shakir, merupakan hasil dari kerja keras para kader. Secara signifikan dapat dilihat melalui peningkatan perolehan kursi DPR yang semula mendapat 3 kursi, menjadi 5 kursi. Sedangkan, perolehan kursi di DPRD DKI Jakarta, yang sebelumnya hanya mendapatkan11 kursi, periode ini meningkat menjadi 16 kursi.
“Semoga di Pemilu 2024, Allah beri kemenangan luar biasa,” lanjut Sakhir
Hadir dalam kesempatan ini para Ketua DPC/DPRa dari 5 wilayah di DKI Jakarta; Ketua Umum DPW PKS DKI Jakarta Sakhir Purnomo; Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Abdurrahman Suhaimi, Wakil Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Nasrullah; Sekretaris Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Achmad Yani; Ketua Wilayah Dakwah Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta Tate Qomarudin; Anggota DPR RI dari Dapil Jakarta 1 Adang Daradjatun, para Caleg DPR/D terpilih; Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman; dan Wakil Ketua Umum Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid (di)
Sumber :