Kamis, 27 Januari 2022

Ayat Cahyadi Resmi Dilantik sebagai Ketua MPW PKS Riau


Pekanbaru -- Hari ini Kamis (27/1/2022) H. Ayat Cahyadi, S.Si resmi dilantik sebagai Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Riau, di kantor DPTW PKS Riau, jalan Soekarno Hatta Pekanbaru.

Pembacaan Surat Keputusan (SK) dipimpin oleh Sekretaris Badan Pembinaan Wilayah (BPW) Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) DPP PKS, H. Teguh Sahono, SP. Kemudian, pelantikan dan pembacaan ikrar dipimpin oleh Ketua BPW Sumbagut DPP PKS H. Hendry Munief, M.BA.

Kaitkan Radikalisme dan Terorisme dengan Ponpes dan Masjid, HNW: Harusnya Polri dan BNPT Satukan Potensi Bangsa


Jakarta (28/01) — Anggota DPR sekaligus Wakil Ketua MPR RI dari Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid, mengkritisi ditengah makin gencarnya aksi teror kelompok OPM di Papua.

Hidayat menyayangkan munculnya rencana Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk memetakan masjid terkait radikalisme, dan tuduhan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) terkait ratusan pondok pesantren yang dituduh terafiliasi jaringan terorisme.

PKS Sebut Mendagri Lambat Urus Administrasi Pemberhentikan Wali Kota Bandung

Jabatan Wakil Wali Kota Bandung saat ini masih kosong seusai ditinggal Yana Mulyana yang jadi Wali Kota Bandung karena Oded M Danial meninggal dunia.

Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Bandung, Iman Lestariyono, mengatakan prĂ²ses untuk menetapkan Wakil Wali Kota Bandung masih panjang karena proses pemberhentian Oded M Danial masih proses Mendagri.

Iman Lestariyono

"Kami berharap proses pemberhentian wali kota almarhum Oded M Danial dan penetapan wali kota definitip tidak terlalu lama, sehingga posisi Wakil Wali Kota Bandung bisa terisi," ujar Iman di Gedung DPRD, Selasa (25/01/2022).

Menurut, Iman, Kota Bandung butuh Wakil Wali Kota untuk mendampingi Yana Mulyana menjalankan tugasnya, mengingat semangat yang diwariskan Mang Oded adalah semangat kolaborasi.Kota Bandung membutuhkan wakil wali kota karena Kota Bandung punya hajat yang cukup besar ke depanya, salah satunya adalah pembahasan APBD.

Selasa, 25 Januari 2022

Penjelasan Anggota FPKS Tifatul Sembiring

Penjelasan atas Pernyataan Anggota DPR RI 
dari Fraksi PKS Tifatul Sembiring

Assalamu’alaikum wr. wb.

Untuk menjawab kesimpang siuran pernyataan saya yang dipelintir sebagian media, yang seolah-olah terkesan saya memprovokasi atas ucapan Saudara Edy Mulyadi tentang IKN, maka dengan ini saya sampaikan klarifikasi, meluruskan isi wawancara doorstop saya dengan para wartawan 24/01/2022.

1. Wartawan: Pak Tif, kenapa PKS menolak RUU IKN?

Tifatul (TS): Pemindahan Ibu kota ini kan terkesan terburu buru ya. Menurut saya, hal-hal pokok yang prioritas ditangani saat ini adalah mengatasi dampak pandemi virus corona. Banyak masalah-masalah ekonomi, ada penyakit menular dan tidak menular yang sudah akut, PHK yang banyak terjadi dan seterusnya.

Lantik Dewan Pakar, PKS Siap Bersinergi Bangun Indonesia

Pelantikan Dewan Pakar DPP PKS 
di Hotel Bidakara, Jakarta, Senin (24/1) 
(Donny/PKSFoto)

Jakarta -- Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu menyambut bergabungnya Dewan Pakar PKS yang baru dilantik pada Senin (24/01/2022) di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.

"Selamat datang dan menjadi keluarga besar PKS. Bahagia sekali pada hari ini saya bisa berjumpa dengan bapak dan Ibu Dewan Pakar PKS," sambut Syaikhu.

Syaikhu menyatakan siap bersinergi dan menerima masukan yang bernas, berharga, serta jernih untuk masa depan Indonesia.

Arteria Dahlan Minta Kajati Berbahasa Sunda Ditindak Tegas, Ledia Hanifa Bilang: Meuni Lebay Kitu



Heboh ungkapan Arteria Dahlan, anggota Komisi III DPR RI yang meminta salah satu Kajati ditindak tegas dengan diganti atau bisa diartikan diberhentikan karena berbahasa Sunda saat rapat telah menuai polemik dan kritik. Termasuk dari sesama anggota DPR RI. Kali ini kritik datang dari Ledia Hanifa Amaliah, anggota Komisi X DPR RI.

“Meuni lebay kitu si Oom Arteria Dahlan teh.. serius kalo kata saya mah, eta teh lebay, berlebihan…”

Anggota dewan dari dapil Kota Bandung dan Kota Cimahi ini sangat menyayangkan aksi ucap Arteria yang menurutnya berlebihan bahkan cenderung menyakitkan masyarakat utamanya warga suku Sunda.

Ledia kemudian menjelaskan bahwa kewajiban berbahasa Indonesia memang tercantum di dalam Undang-Undang No 24 Tahun 2009 Tentang Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan yang dijabarkan lebih lanjut dalam Perpres No 63 Tahun 2019 Tentang Penggunaan Bahasa Indonesia.

Kamis, 20 Januari 2022

Raker dengan Menkeu, Aleg PKS Ingatkan Pemerintah Tak Bisa Gunakan Dana PEN Untuk Pembiayaan IKN


Jakarta (21/01) — Komisi XI DPR RI melakukan rapat kerja dengan Menteri Keuangan di Komplek Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu, (19/01/2022). Rapat kerja ini membahas Evaluasi APBN dan Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Tahun 2021, serta Rencana Program PEN Tahun 2022.

Anggota komisi XI DPR RI dari Fraksi PKS, Anis Byarwati, dalam rapat kerja ini menyampaikan apresiasi atas capaian yang telah diraih pemerintah pada tahun 2021. Bersama dengan itu, ia juga memberikan beberapa masukan.

Wakil Ketua Komisi X FPKS Desak Penyelesaian Guru Honorer Harus Menyeluruh


Jakarta (21/01) — Wakil Ketua Komisi X DPR RI dari Fraksi PKS, Abdul Fikri Faqih, mendesak penyelesaian bagi guru honorer sejak era PP 48/2005 hingga sekarang yang masih berlarut-larut.

“Bagaimanapun opsi bagi honorer sudah disepakati bersama oleh pemerintah dan DPR, yakni diangkat PNS, rekrutmen PPPK, atau diangkat pegawai dengan honor sesuai UMP/K” katanya dalam rapat kerja dengan Menteri Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Selasa (19/01/2022).

Fikri mengungkap sejak tahun 2014, ada 438 ribu tenaga honorer yang belum jelas penyelesaiannya.

Dewan Minta Pemda Giat Sosialisasikan Vaksin Booster di Jateng

Ida Nurul Farida Anggota Komisi E 
DPRD Jateng, Foto: Arsip Sekretariat 
DPRD Jawa Tengah

Semarang, - Anggota Komisi E DPRD Jateng Ida Nurul Farida meminta pemerintah daerah (pemda) dan juga pemerintah provinsi jawa tengah untuk menggiatkan sosialisasi vaksin booster. Hal itu disampaikannya melalui sambungan telpon rabu, (19/01/2022).

Selain alasan kesehatan, Ida menyebutkan vaksin booster ini perlu juga di sosialisasikan kepada masyarakat agar tidak terjadi timbunan vaksin maupun adanya vaksin yang hampir kadaluarsa karena lambat dan kurang meratanya distribusi atau bahkan sepi peminat karena tidak adanya edukasi terkait hal ini.

Selasa, 18 Januari 2022

RS Swasta Adukan Tunggakan Hingga Miliaran, F-PKS: Pemerintah Harus Prioritaskan Tunaikan Kewajiban


Jakarta (19/01) — Fraksi PKS menerima aspirasi dari Asosiasi Rumah Sakit Swasta Indonesia (ARSSI) terkait Penagihan Pelayanan Claim Covid 19 Tahun 2020 yang belum dibayarkan oleh pemerintah.

Perwakilan ARSSI yang dipimpin Sekretaris Jenderal ARSSI Ling Ichsan Hanafi langsung diterima oleh Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi PKS Kurniasih Mufidayati, Netty Prasetiyani dan Alifudin, Selasa (18/01/2022).

Kunjungi Lokasi Banjir Bandang di Dapil, Iskan: Kita Upayakan Rehab dan Rekonstruksi Kembali



Padang Lawas (19/01) — Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi PKS, Iskan Qolba Lubis mengunjungi lokasi banjir bandang yang terjadi di Padang Lawas, Sumatera Utara. Dalam kesempatan kunjungan tersebut, Iskan menghimbau kepada masyarakat agar tetap bersabar dan semangat dalam menghadapi musibah ini.

“Kepada seluruh warga Padang Lawas, saya bersama dengan Bupati Padang Lawas Ahmad Zarnawi Pasaribu telah meninjau kembali Rumah – Rumah, Bangunan yang rusak ringan hingga berat serta Akses jalan yang rusak. 

Haters Menghujat, Lovers PKS Menjawab!


Saya pribadi “membersamai” PKS sejak 1999, yaitu saat pemilu multipartai pertama paska keruntuhan Orde Baru. Waktu itu saya mulai mengajak lingkup terdekat untuk memilih PKS (yang waktu itu masih Partai Keadilan). 

Dan hasil pemilu saat itu benar-benar jauh dari harapan, PK hanya menempati posisi 1,7 persen suara dan tidak lolos syarat minimal untuk ikut pemilu berikutnya. Setelah berubah menjadi PKS, suara partai ini naik secara signifikan pada 2004 dan menempatkan Hidayat Nur Wahid sebagai Ketua MPR RI.

Minggu, 16 Januari 2022

Hasil Musyawarah Majelis Syura VI, PKS Tolak Wacana Penundaan Pemilu 2024

Ketua Majelis Syura PKS, Dr. Salim Segaf Al Jufri 
menyampaikan hasil Musyawarah Majelis Syura VI 
PKS (Donny/PKSFoto)

Jakarta-- Partai Keadilan Sejahtera menyelenggarakan Musyawarah Majelis Syura (MMS) VI di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (13/1/2022).Dalam konferensi pers, Ketua Majelis Syura PKS Dr. Salim Segaf Al Jufri menyampaikan tiga poin hasil sidang MMS ke VI, diantaranya penolakan penundaan Pemilu 2024.

"PKS menentang wacana penundaan Pemilu 2024 serta menolak berbagai ide apapun yang terkait dengan perpanjangan masa jabatan presiden yang tidak sesuai dengan ketentuan dalam UUD 1945," tutur Salim.

Berkegiatan di Dapil, Anis Bertemu Pengelola PAUD dan Kunjungi UMKM


Jakarta (15/01) — Anggota DPR RI dari Fraksi PKS Dapil Jakarta Timur, Anis Byarwati, melakukan serangkaian kegiatan di dapilnya, Jumat (14/01/2022). Kegiatan diawali dengan silaturahim dan serah terima dengan para pengelola PAUD yang menerima bantuan dari Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) yang di advokasi oleh Anis.

Sebanyak 14 perwakilan dari pengelola PAUD yang hadir dalam pertemuan ini menyampaikan rasa syukur dan berterima kasih kepada Anis atas advokasi yang telah dilakukannya. Berbagai bantuan berupa sarana pembelajaran seperti laptop, monitor, LCD, sound system hingga bahan renovasi bangunan, didapatkan oleh lembaga-lembaga ini.

Kasus Covid-19 Naik, Aleg PKS Ajak Warga Tetap Waspada dan Ketat Terhadap Prokes


Jakarta – Naiknya angka kasus aktif Covid-19 varian Omicron secara drastis di Jakarta mendapatkan sorotan dari berbagai pihak, salah satunya datang dari anggota legislatif (Aleg) Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Israyani yang juga Ketua Divisi Percepatan Vaksin dan Penanggulangan Dampak Covid DPP PKS.

Israyani mengajak warga untuk terus waspada, jangan sampai lemah dan lengah dengan kondisi saat ini. Kenaikan yang sangat drastis sudah harus menjadi warning kepada seluruh warga ibu kota.

Rabu, 12 Januari 2022

Saat Reses, Bukhori Serap Aspirasi Lintas Tokoh di Kota Semarang


Semarang (12/01) — Anggota DPR RI Fraksi PKS Bukhori menghadiri kegiatan PKS Mendengar yang diselenggarakan DPD PKS Kota Semarang, Ahad (09/01/2022).

Berlangsung di Poncowati Convention Hall, Hotel Patra Semarang, acara turut dihadiri oleh Ketua DPW PKS Jawa Tengah, Muhammad Haris dan sejumlah anggota DPRD tingkat Provinsi Jawa Tengah dan Kota Semarang dari Fraksi PKS.

Aleg PKS: Usulan Kebijakan Penghapusan DMO, Tambah Rumit


Jakarta (12/01) — Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi PKS, Mulyanto meminta Pemerintah mengkaji lebih dalam rencana pembentukan Badan Layanan Umum (BLU) pengadaan batu bara untuk PLN.

Menurut Mulyanto, jangan sampai keberadaan BLU ini malah merepotkan pengusaha dan PLN untuk mendapatkan batu bara.

RSUD Bandung Kiwari Diresmikan, Momentum Pemkot Bandung Meningkatkan Pelayanan Kesehatan


Untuk melakukan percepatan layanan kesehatan di Kota Bandung, Pemerintah Kota Bandung meresmikan perubahan fungsi dan nama Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSKIA) menjadi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bandung Kiwari.

Peresmian ini dilakukan langsung oleh Plt Wali Kota Bandung, Yana Mulyana pada Hari Selasa, 11 Januari 2022.Jika sebelumnya rumah sakit ini dikhususkan untuk Ibu dan anak, kini RSUD Bandung Kiwari akan melayani pasien dengan kalangan yang lebih luas dan bisa melayani pasien umum.

Sabtu, 08 Januari 2022

Presiden PKS Tunjuk 10 Juru Bicara Partai


Jakarta -- Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu menunjuk 10 orang Juru Bicara Resmi PKS.Sepuluh juru bicara resmi PKS ini ditunjuk sebagai pihak yang akan banyak berkomunikasi dengan publik tentang berbagai perjuangan yang dilakukan oleh PKS.

Syaikhu menyebut tugas juru bicara adalah jembatan menyampaikan setiap kebijakan partai dan menangkap setiap masukan yang diberikan dari publik.

"Komunikasi publik sudah kita buka seluas-luasnya sejak partai ini berdiri. PKS di pusat juga mendapat penghargaan keterbukaan informasi dari Komisi Informasi Pusat (KIP) dan PKS di wilayah banyak yang mendapatkan penghargaan serupa dari Komisi Informasi Provinsi. Hadirnya juru bicara resmi akan semakin memudahkan komunikasi antara PKS dan publik," ujar Syaikhu.

Kesepuluh Juru Bicara Resmi PKS antara lain Ketua DPP PKS Bidang Polhukam Al Muzammil Yusuf, Ketua DPP PKS Bidang Humas Ahmad Mabruri, Ketua DPP PKS Bidang Kesos Netty Prasetyani, Ketua DPP PKS Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) Kurniasih Mufidayati, Ketua DPP PKS Bidang Kepemudaan Gamal Albinsaid, Wasekjen PKS Ahmad Fathul Bari, Wasekjen Zainudin Paru, Ketua Kantor Staf Presiden PKS Pipin Sopian, Anggota KSP PKS Muhammad Iqbal dan Muhammad Kholid.

"Masing-masing juru bicara adalah personal yang sudah terbiasa menjalin komunikasi publik dan memiliki kapasitas khusus pada pada bidangnya yang InsyaAlllah mencakup banyak hal yang tengah menjadi perhatian publik dan PKS," ujar Syaikhu.

Syaikhu tak lupa berterimakasih kepada media yang selama ini telah menjadi jembatan informasi antara PKS dan publik. PKS melihat peran besar media sebagai pilar demokrasi keempat yang membantu masyarakat melihat dan mendengar apa sikap PKS terhadap sebuah persoalan.

Termasuk kepada kekuatan sipil, ahli, akademisi dan para pakar yang selama ini terus menjalin komunikasi intens dengan PKS.

"Lewat juru bicara PKS isnyaAllah hubungan dengan teman-teman media akan jauh lebih intens dan semakin berkualitas ," ungkap Syaikhu.

Sumber :



Politisi PKS: Pemerintah Sebaiknya Moratorium Penggabungan Lembaga Penelitian ke BRIN


Jakarta (08/01) — Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi PKS, Mulyanto, meminta Pemerintah meninjau ulang kebijakan peleburan lembaga penelitian non-kementerian dan badan penelitian ke dalam Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Menurut Mulyanto sebaiknya Pemerintah mendengar masukan dari para mantan pimpinan Lembaga Penelitian Non-Kementerian (LPNK) dan para pekerja lembaga yang terancam diberhentikan dari pekerjaannya karena dampak peleburan tersebut.

ADYA, ARIE, ATTAKI & PKS


Adya Novali, "Diusir" di Indonesia, Disanjung di Amerika

Adya pernah mati suri gara-gara alkohol selama 3 hari 2 malam. Momen kacau tersebut kelak melahirkan keinginan untuk melakoni kebalikannya, menjalani pola hidup sehat. Ujungnya lari ke fitness. Bermodalkan berat badan 45 kg, hingga akhirnya body Adya dinilai layak ikut kompetisi, setidaknya oleh lingkaran pergaulannya. 

Dari sini, ada hasrat untuk mengharumkan republik lewat jalur bina raga. Predikat The Best Body, The One Bodybuilding 2013 plus juara I kelas 70/80 kg Ronnie Classic 2013, Ancol Jakarta diraih. Ditambah Juara I kelas 70 kg, South East Asian Bodybuilding 2012 di Myanmar. 

Pun meraih medali emas PON Riau 2012, mewakili Jawa Barat. Di tengah rentetan prestasi tersebut, ironisnya, nama Adya dicoret dari Pelatnas SEA Games 2013 karena dinilai kerap mengkritik pembinaan ala PB PABBSI. 

Selasa, 04 Januari 2022

Hadiri Wisuda Akbar Al Qur’an, Andi Akmal Sampaikan Pentingnya SDM Berkualitas dan Berintegritas


Jakarta (04/01) — Anggota DPR RI dari Fraksi PKS asal Sulawesi Selatan II, Andi Akmal Pasluddin, pada sambutan Wisuda Akbar, Santri Madarasah Hafizh Qur’an di Kecamatan Tonra Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan ini menyampaikan pentingnya kekuatan SDM yang akan mengisi berbagai sektor untuk menjalankan roda bangsa mulai dari ekonomi, politik, sosial hingga budaya.

“Para santri disini ada iron stock untuk melanjutkan berjalannya roda kehidupan berbangsa dan bernegara kita. Dengan mempersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas baik secara wawasan keilmuan maupun mental kerohanian, akan menjadi standard majunya bangsa kita kedepannya”, tutur Akmal.

Kolaborasi Seorang Muslim untuk Perubahan Masyarakat

Ust Syihabuddin berdiskusi dengan Presiden PKS Ahmad Syaikhu 
serta Ketua DPW PKS Jateng (Foto - Wild)

Karanganyar, PKS Jateng Online – Presiden PKS Ahmad Syaikhu melakukan silaturahim ke Pondok Pesantren Tahfidz Isy Karima. Presiden PKS beserta rombongan mendapat sambutan hangat dari Pengasuh Isy Karima Ust Syihabuddin di komplek Pondok Isy Karima. 

Usai melaksanakan sholat Dzuhur berjamaah di Masjid Isy Karima rombongan PKS berdialog di salah satu usaha hasil kolaborasi Pondok dengan masyarakat sekitar yaitu Resto Sawah untuk sekaligus makan siang bersama.

Tokoh Buruh Nasional Ingat Kembali 3 Pesan yang Diajarkan Pendiri PKS


Vice President Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) dan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Iswan Abdullah Siata menjadi salah satu pembicara dalam Catatan Akhir Tahun Ketenagakerjaan DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Kamis 30 Desember 2021.

Ia mengungkapkan banyak sekali catatan negative terkait kondisi ketenagakerjaan di Indonesia. Yang paling bermasalah tentu saja terbitnya Omnibus Law UU Cipta Kerja Nomor 11/2020 yang dilanjutkan dengan aturan turunannya di tahun 2021.