Setelah Sandiaga Salahuddin Uno memutuskan maju bersama Prabowo Subianto di Pilpres 2019 lalu, ia pun harus mundur dari kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta.
Namun, sejak ditinggal wakilnya Oktober 2018 lalu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, belum juga memiliki ‘pasangan’ baru.
Padahal, Anies menegaskan, dirinya siap bekerja dengan siapapun Calon Wakil Gubernur (Cawagub) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), yang nanti dipilih oleh DPRD DKI Jakarta.
Karena ia menilai, partai politik pengusung dirinya di Pilgub lalu, dan DPRD DKI akan serius mempertimbangkan nama-nama yang diajukan, antara lain Agung Yulianto dan Ahmad Syaikhu.