JAKARTA — Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Muhammad Kholid, menyambut baik atas kebijakan pemerintah yang membebaskan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 bagi pekerja dengan gaji hingga Rp10 juta per bulan di lima sektor padat karya (industri alas kaki, tekstil dan pakaian jadi, furnitur, kulit dan barang dari kulit, serta pariwisata) sepanjang tahun 2026.
Senin, 05 Januari 2026
PKS: Penangkapan Presiden Venezuela Ancam Kedaulatan Negara dan Tata Dunia Internasional
JAKARTA — Wakil Ketua Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Sukamta, menyoroti secara serius perkembangan situasi geopolitik global pasca penangkapan Presiden Venezuela Nicolás Maduro oleh militer Amerika Serikat.
Menurutnya, peristiwa ini bukan hanya krisis bilateral, tetapi ancaman nyata terhadap prinsip kedaulatan negara dan tatanan hukum internasional.
Kurniasih Dorong Beasiswa Pendidikan bagi Anak dan Mahasiswa Terdampak Bencana di Sumatera
Jakarta (05/01) — Wakil Ketua Komisi X DPR RI Fraksi PKS Kurniasih Mufidayati menegaskan pentingnya keberpihakan negara dalam menjamin keberlanjutan pendidikan bagi anak-anak sekolah dan mahasiswa yang terdampak bencana alam di sejumlah wilayah Sumatera.
Ketua BKSAP DPR RI: Penangkapan Presiden Venezuela Mengancam Tatanan Hukum Internasional
Jakarta (05/01) — Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Syahrul Aidi Maazat, menyampaikan keprihatinan mendalam atas laporan penangkapan Presiden Republik Bolivaria Venezuela, Nicolás Maduro, oleh Amerika Serikat melalui operasi militer pada 3 Januari 2026.
Tepis Mitos Politik Hambat Karier, Hadi Santoso: Jejaring Organisasi Justru Kunci Sukses Masa Depan
SEMARANG – Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Tengah, Hadi Santoso, mengajak generasi muda untuk membuang keraguan terjun ke dunia politik sejak dini.
Dalam agenda pembukaan Musyawarah Wilayah Garuda Keadilan Jawa Tengah di Semarang, Minggu (4/1/2026), Hadi secara tegas menepis stigma yang beredar bahwa aktivitas politik praktis dapat menghambat karier profesional di masa depan, melainkan menyebut jejaring organisasi sebagai kunci kesuksesan.
Pegang Hak Siar Piala Dunia 2026, Anggota DPR RI Hendry Minta TVRI Gesa Perbaikan Fasilitas
Pekanbaru – Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI resmi memegang hak siar Piala Dunia 2026. Prestasi ini mendapat dukungan dari banyak pihak.
Salah satunya dari anggota Komisi VII DPR RI Hendry Munief MBA. Saat dihubungi pada Rabu (30/12/2025) malam Hendry Munief menyampaikan ini jadi prestasi bagi TVRI dan sesuai harapan masyarakat.
Langganan:
Komentar (Atom)