Pekanbaru – Wakil Ketua II DPRD Provinsi Riau Ahmad Tarmizi, hadiri rapat koordinasi dalam rangka pembahasan langkah konkret pengendalian inflasi di daerah Tahun 2024 secara virtual, di Riau Command Centre Gedung Menara Lancang Kuning Pemerintah Provinsi Riau, Senin (9/12/2024).
Hadir dalam rapat ini, Pj Gubernur Riau Rahman Hadi, Asisten II Setdaprov Riau M Job Kurniawan, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kadisnakertrans) Provinsi Riau Boby Rachmat, Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Provinsi Riau Alzuhra Dini Alinoni, dan tamu undangan lainnya.
Rapat koordinasi ini dilaksanakan seminggu sekali yang dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri RI Tito Karnavian. Rapat kali ini menjadi spesial karena dihadiri langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.
Dalam kesempatan ini, Presiden RI Prabowo Subianto sangat mengapresiasi kegiatan dan pemantauan inflasi yang diinisiasi oleh Kemendagri mulai Tahun 2022 hingga sekarang yang dilakukan secara berkala setiap hari Senin sehingga pengendalian inflasi sangat terkendali hingga hari ini.
Terkait pengendalian inflasi, Provinsi Riau tidak ada penekanan khusus dari pemerintah pusat sebab harga bahan pokok di Bumi Lancang Kuning masih dalam kondisi stabil. Pemprov juga tidak ada upaya untuk melakukan operasi pasar atau pasar murah.
Sumber :