Tangerang Selatan-- Dalam rangka memperingati Hari Ibu, Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar acara bertajuk Apresiasi Para Ibu Pejuang Keluarga di Kawasan Ekowisata Keranggan, Tangerang Selatan, pada Sabtu (21/12/2024).
Acara ini dihadiri oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Wakil Gubernur Banten Terpilih Ahmad Dimyathi Natakusumah, Ketua BPKK DPP PKS Kurniasih Mufidayati, Sekretaris Umum PKS Banten Tengku Iwan, dan para ibu di sekitar Tangerang Selatan.
Dalam sambutannya, Ketua BPKK DPP PKS Kurniasih Mufidayati menyampaikan penghormatan yang mendalam kepada seluruh ibu di Indonesia atas peran mereka yang luar biasa dalam membangun keluarga dan bangsa.
"Izinkan kami mengucapkan Selamat Hari Ibu untuk seluruh ibu di Indonesia. Ibu adalah pilar utama dalam keluarga. Dari rahim ibu, lahir generasi yang sukses dan menjadi pemimpin di negeri ini.
Seorang presiden tidak akan ada tanpa ibu, begitu pula seorang menteri. Karena itulah, Islam mengajarkan bahwa surga berada di bawah telapak kaki ibu," ujar Kurniasih.
Ia menegaskan bahwa peran ibu sangatlah vital dalam membentuk ketahanan keluarga. Meski menghadapi berbagai tantangan, ibu tetap mampu menjalankan tugas mulianya, mulai dari mengandung, menyusui, hingga mendidik anak-anak dengan cinta dan pengorbanan.
Kurniasih menyoroti pentingnya peran ibu dalam mencetak generasi emas Indonesia. Ia mengajak seluruh ibu di Indonesia untuk terus berkontribusi dalam membimbing anak-anak menjadi generasi yang kreatif, pintar, dan sukses.
"Generasi emas tidak mungkin tercipta tanpa sosok ibu yang tangguh. Ibu adalah pendidik pertama dan utama bagi anak-anak. Kami memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua ibu yang hadir di sini dan seluruh ibu di Indonesia atas jasa mereka yang luar biasa," katanya.
Kurniasih juga mengingatkan pentingnya mendoakan para ibu yang telah mendahului.
"Marilah kita doakan ibu-ibu kita yang telah mendahului. Semoga amal jariyah mereka terus mengalir. Bagi yang masih memiliki ibu, mari kita berikan penghormatan terbaik, karena perjuangan ibu tidak pernah berhenti," ujarnya.
Acara Apresiasi Para Ibu Pejuang Keluarga berlangsung dengan khidmat. Selain dialog inspiratif, acara ini juga diisi dengan doa bersama dan pemberian penghargaan kepada para ibu yang dianggap berjasa dalam membangun ketahanan keluarga.
Sumber :