Sabtu, 11 Februari 2023

Hadiri Latansa di Dapil, Diah Nurwitasari Ajak Emak-Emak PKS Bahagia


Bandung (11/02) — Anggota DPR RI dari Fraksi PKS dari Dapil Jabar II, Diah Nurwitasari, menghadiri Latihan Perempuan Siaga (Latansa) yang diselenggarakan oleh DPD PKS Kabupaten Bandung Barat (KBB) di Lazuardy Syariah Park, Kecamatan Cisarua KBB.

Menurut Diah Nurwitasari acara yang diikuti sekitar 320 anggota perempuan PKS ini merupakan kegiatan rutin tahunan sebagai ajang silaturahim dan refreshing.

“Ini adalah program rutin untuk anggota perempuan PKS. Alhamdulillah hari ini hadir 320 perempuan PKS sebagai peserta Latansa DPD PKS KBB, ini baru sebagiannya yang ikut. Ini adalah sarana untuk mempererat persaudaraan sekaligus hiburan outdoor buat para emak-emak PKS yang setiap harinya beraktifitas mengurus rumah tangga dan bekerja di masyarakat,” tutur Aleg Perempuan Anggota Komisi VII DPR RI ini.

Kegiatan ini pun merupakan sarana untuk konsolidasi dan penambah wawasan.

”Latansa ini didesign juga sebagai sarana untuk menambah wawasan anggota perempuan PKS, baik itu wawasan kebangsaan maupun wawasan keorganisasian yang diharapkan mampu menjadi bekal bagi para emak-emak ini untuk berkontribusi dalam berkhidmat di masyarakat.” Imbuh Diah, yang juga diamanahi menjadi Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga DPP PKS ini.

Diah pun berharap acara ini berefek positif baik secara personal maupun secara organisasi.

“Saya harap setelah mengikuti acara ini, para perempuan PKS ini menjadi lebih bahagia, karena jika para emak ini bahagia akan membawa suasana dan aura positif bagi keluarganya dan bagi masyarakat di sekitarnya. 

Saya pun ingin menghaturkan salam hormat dan salut kepada para suami dan anak-anaknya yang rela ditinggalkan emak-emaknya sejenak untuk refreshing dan training di acara ini.” pungkas Diah penuh harapan.

Acara ini pun dihadiri Ketua DPD PKS KBB, Acep Hud Syalahudin. Dalam sambutannya Acep Hud menambahkan acara ini adalah apel pemenangan.

“Kami berharap acara yang diikuti oleh anggota pelopor perempuan PKS KBB ini merupakan apel siaga pemenangan, untuk menyambut pesta demokrasi di tahun 2024 mendatang,” tutup Acep Hud menegaskan.

Sumber :