Senin, 30 November 2015

Dewan Ragukan Indonesia Sudah Surplus Beras


JAKARTA (27/11) – Anggota Komisi IV DPR RI, Andi Akmal Pasluddin merasa heran dengan pernyataan pemerintah melalui Kementerian Pertanian dan jajarannya yang menyatakan terjadi surplus beras hingga 4 juta ton. 
Karena di sisi lain, pihak mereka juga mengakui kalau data yang ada masih amburadul.
“Saya mengerti jika Pemerintah ingin menjelaskan dan membuktikan kepada masyarakat bahwa kinerjanya mampu membuat surplus beras hingga 4 juta ton. Namun bukti di lapangan tidak menggambarkan apa yang sedang diyakinkan,” ungkap Andi Akmal.

PKS Siapkan Ribuan Saksi di Pilkada Depok


DEPOK - Partai Keadailan Sejahtera (PKS) Kota Depok Jawa Barat menyiapkan ribuan saksi untuk ditempatkan di setiap tempat pemungutan suara (TPS) pada pilkada yang digelar 9 Desember 2015.
"Penempatan saksi di setiap TPS ini merupakan salah satu antisipasi kemungkinan adanya kecurangan dalam Pilkada Depok," 
kata Ketua DPD PKS Kota Depok Hafidz Nasir di Depok, Ahad (29/11).

Minggu, 29 November 2015

Politisi PKS Martri Agoeng Gantikan Hamid Noor Yasin di DPR


JAKARTA - Politisi PKS Muhammad Martri Agoeng didaulat menggantikan Hamid Noor Yasin di DPR yang mengundurkan diri karena ikut dalam bursa Calon Bupati Pilkada Wonogiri.
Matri menegaskan dirinya berkomitmen untuk menjalankan kerja-kerja kedewanan secara umum, yaitu Legislasi, Pengawasan, dan Penganggaran, sebagaimana diatur dalam UUD 1945 Pasal 20 (A) ayat 1.

DPR: Revisi UU Kepolisian Tidak Tumpang Tindih dengan KPK


JAKARTA – Anggota Komisi III DPR RI Nasir Djamil menegaskan bahwa Revisi UU Kepolisian tidak akan tumpang tindih (overlapping) dengan KPK dalam hal penegakan hukum. 
Justru, Nasir menilai revisi UU ini akan memperkuat sinergisitas antar-institusi penegakan hukum tersebut.
“Kita harapkan dengan adanya UU Kepolisian justru akan memperkuat dan tidak akan overlapping dengan kewenangan KPK. 
Artinya, sinergisitas antarinstitusi penegakan hukum,” 

Sabtu, 28 November 2015

3 Pesan Agar Humas PKS Dapat Berperan Optimal


PALANGKA RAYA – Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kalimantan Tengah (Kalteng) Heru Hidayat menyampaikan tiga hal penting untuk Humas PKS Kalteng, agar bisa berperan secara optimal dalam menunjang partai dakwah ini. 
Hal tersebut disampaikan Heru saat menghadiri diskusi rutin dengan Bidang Humas PKS Kalteng di halaman kantor PKS Kalteng, Kamis (26/11) malam.

Gubernur Aher Yakin Habib Rizieq Tak Bermaksud Menghina Budaya Sunda


Aher, sapaan akrab Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, bisa memahami pernyataan yang disampaikan Habib Rizieq yang kini jadi polemik. Di matanya, ini bersumber dari keinginan Habib menjaga kemurnian aqidah.
“Mungkin saja kepleset, sehingga secara lahiriah terlihat menghina. Padahal sangka baik saya kelihatannya tidak ada niat menghina Budaya Sunda dan warga Jawa Barat,” 

Rabu, 25 November 2015

PKS dan Arus Balik yang Kian Menjelang


Oleh Nurul Septiani*
"Buku ini patut dibaca oleh kader, simpatisan dan mereka yang ingin mengetahui lebih jauh tentang PKS. 
Dan saya yakin, buku ini dapat menjadi salah satu referensi untuk mengenal jatidiri PKS."
Kalimat di atas adalah akhir kata pengantar dari Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman. Berlebihankah? Setelah membaca buku ini, jawabannya: Tidak!
Buku ini ("PKS Mengubah Pusaran Menjadi Arus Balik" yang ditulis Erwyn Kurniawan) bukan sekadar puja-puji membabi buta kepada PKS, namun juga sebuah kritik yang membangun untuk internal, kepercayaan diri, dan juga motivasi untuk para kader, simpatisan,dan masyarakat umum.

Ahmad Syaikhu: 2016 Tunjangan Guru di Kota Bekasi Naik 50 Persen


Bertepatan dengan momentum Hari Guru Nasional (HGN) yang diperingati hari ini, Rabu (25/11). 
Wakil Walikota Bekasi, Ahmad Syaikhu menyampaikan bahwa mulai tahun 2016 nanti tunjangan untuk guru akan naik 50 persen dari yang sebelumnya.
“Guru kan sudah berjasa, dari merekalah Kota Bekasi bisa mewujudkan SDM-SDM unggul yang dhasilkan oleh para guru. Sebagaimana bahagianya para guru itu maka di hari guru ini pemkot beri apresisasi berupa kenaikan tunjangan 50 persen yang akan berlaku mulai tahun depan tahun depan (2016),” 

Selasa, 24 November 2015

Sohibul Iman: Kepala Daerah dari PKS Jangan Kecewakan Rakyat


PADANG - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohamad Sohibul Iman mengingatkan para calon kepala daerah yang diusung PKS agar tidak mengecewakan rakyat jika terpilih pada Pilkada 9 Desember mendatang.
"Sekarang saya kobarkan semangat kader untuk berjuang secara serius dan antusias memenangkan pilkada, tapi saya ingatkan jika nanti terpilih, para kepala daerah tidak mengecewakan rakyat dan kader," kata Sohibul Iman di GOR Adzkia Padang Sumatera Barat, Ahad (22/11/2015).

PKS: Pramuka Sarana Tepat Bela Negara


BANDUNG - Wakil Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) MPR, Ahmad Zainuddin mengatakan, pramuka merupakan salah satu wujud pelaksanaan bela negara yang tepat.
"Kegiatan pramuka ini sebenarnya menjadi sarana yang tepat, perwujudan yang lebih tepat dari upaya bela negara yang diprogramkan pemerintah," kata Zainuddin dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Ahad (22/11).

Senin, 23 November 2015

Indonesia Berterima Kasih pada Sumbar

 
Tanah Minang memiliki peran besar dalam sejarah perjuangan kebangsaan di Indonesia. Dari bumi Minangkabau ini lahir tokoh-tokoh besar nasional yang sumbangsihnya begitu besar kepada bangsa dan negara.
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid menyampaikan hal itu dalam acara dialog kebangsaan dan temu tokoh masyarakat Kota Padang, Ahad (22/11) di Padang, Sumatera Barat.

Prabowo: Janji Setinggi Gunung, Setelah Dipilih, Janji Dilupakan


PADANG - Kehadiran Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di lapangan Imam Bonjol, Padang, Ahad (22/11) kemarin, disambut antusias ratusan ribu massa dari berbagai daerah di Sumbar.
Prabowo hadir sebagai juru kampanye pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Irwan Prayitno dan Nasrul Abit (IP-NA). 
Massa memakai atribut paslon nomor urut 2 yang didominasi warna merah dan putih. Hadir juga Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon dan Presiden PKS Shohibul Iman serta politikus senior PKS Hidayat Nurwahid.

Rabu, 18 November 2015

Mengungkap Sisi Lain Pradi Supriatna


Calon Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna berpasangan dengan Idris Abdul Shomad ternyata punya sisi lain dalam pribadinya. 
Selama ini yang kita ketahui hanya Idris yang mempunyai sisi religius, kini sudah terbantahkan. 
Pradi Supriana adalah pendiri Majelis Taklim (MT) At Taubah, Depok. Majelis Taklim tersebut bukan didirikan menjelang Pilkada 2015, tetapi sudah berdiri sejak tahun 2002. Artinya sudah 13 tahun lalu.

Sekilas Mengenal DR.M.Idris Abdul Shomad


DR.M.Idris atau biasa dikenal dengan Kyai Idris Abdul Shomad, dilahirkan di Jakarta, 54 tahun lalu. 
Ayahnya, H. Abdul Shomad asli Citayam (Sekarang kp. Utan Cipayung) , sedangkan Ibunya Hj. Yumani Binti Sholeh asli kelahiran Beji Lio (Sekarang Pancoran Mas). 
Kedua orang tuanya kemudian hijrah di Jakarta untuk berdagang di Manggarai. Idris dan kedelapan saudaranya lahir di Jakarta dengan lingkungan keluarga besar yang relijius.

Selasa, 17 November 2015

Hasil Polling Pilgub Sumbar: Pasangan Irwan Prayitno-Nasrul Abit Unggul 73%


PADANG - Hasil polling Pilgub Sumbar yang dilakukan portal online minangkabaunews.com sejak bulan lalu, data yang terakhir yang diupdate Selasa (17/11/2015), pasangan Irwan Prayitno-Nasrul Abit (IP NA) unggul 73 persen, sementara Muslim Kasim-Fauzi Bahar (MK-FB) meraih 27 persen. 
Total suara atau voter untuk Paslon Kada Sumbar sebanyak 893 voter.

PKS Disebut Wahabi, Begini Jawaban Hidayat Nurwahid


Partai Keadilan Sejahtera (PKS) adalah salah satu partai politik Islam di Indonesia yang kerap kali mendapat tudingan sebagai kelompok Wahabi. 
Selain itu ada pula yang masih meragukan nasionalisme partai dakwah itu. 
Wakil Ketua Majelis Syuro PKS, Hidayat Nurwahid menjawab tudingan ini secara gamblang. Hidayat menjelaskan, PKS lahir dari rahim Indonesia. 

Jumat, 13 November 2015

Presiden PKS: Pahlawan Bukan Gelar Bawaan Atau Rekaan



JAKARTA - Hari Pahlawan Nasional di Indonesia diperingati setiap 10 November. Artinya, hari Selasa (20/11) rakyat Indonesia memperingati Hari Pahlawan.
Bagi Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohamad Sohibul Iman, pahlawan bukan gelar bawaan atau rekaan, tapi penghormatan atas jasa-jasa bagi nusa dan bangsa.
"Mari berkarya tuk rakyat dan negeri tercinta," kata dia lewat akun @msi_sohibuliman, Selasa (10/11).

Dalam 1 Jam, Kepanduan PKS Jateng Saweran Rp 160 Juta Untuk Dukung Kemenangan Marmo-Zuber


Kepanduan PKS Jateng Saweran 160 juta Hanya dalam 1 jam, Untuk Mendukung Kemenangan Pasangan Marmo-Zuber
Hari jumat 13 Nopember 2015, DPW PKS Jateng mengadakan MPKM (Mukhoyam Pandu Keadilan Menengah) di area Bumi Perkemahan Candrabirawa Gunung Pati -Semarang. Jambore Kepanduan bagi kader-kader PKS.
Jambore ini selain acara tahunan kader PKS, juga diarahkan untuk mendukung kemenangan pasangan calon Walikota Semarang, Pak Marmo - Ust Zuber Safawi.

Rabu, 11 November 2015

Salim Segaf: Kader PKS Teruslah Berprestasi!


TEGAL - Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri berpesan kepada kader PKS untuk terus berkiprah di masyarakat. Terus mengukir prestasi dalam melayani umat.
"Tetap jaga semangat yang kuat dan terus berprestasi, lakukan pendekatan kepada umat dan tokoh-tokoh yang ada di daerah agar termotivasi untuk selalu bekerja keras," 
ujar Salim dalam silaturahmi dengan kader PKS Kabupaten/Kota Tegal di Gedung Politeknik Transportasi Kota Tegal, Ahad (8/11/2015).

Pesan Perjuangan Kyai Maksum Saat Silaturrahim Ketua Majelis Syuro PKS


Hari ini (Selasa, di Hari Pahlawan 10 November 2015) saya termasuk yang membersamai Ketua Majlis Syura PKS, Habib Syeikh DR. Salim Segaf Al Jufri, MA, bershilaturrahim kepada Al Mukarram KH. Muhammad Maksum (Kyai Maksum) di PP Al Ishlah Bondowoso.
Diantara wejangan Kyai Maksum kepada yang hadir adalah bahwa sumber kekuatan kita dalam berjuang itu ada 3, yaitu:

1. Psykis Power; jiwa yang bersih, mental yang kuat dst.
2. Tehnik Power; sarana, dana, strategi dst.
3. Hiden Power; ma'unah dari Allah Ta'ala.

Sabtu, 07 November 2015

Habib Salim Segaf: Jangan Terburu Mengambil Buah Perjuangan


DEPOK (5/11) –Ketua Majelis Syuro DPP PKS Habib Salim Segaf Al Jufri memberikan nasihat kepada kader-kader PKS yang hadir dalam Mukernas ke-4 di Depok, Jawa Barat, Rabu (4/11).
Habib Salim mengingatkan agar para kader betul-betul memperhatikan aspek yang pokok dalam agama. Jangan sampai demi kepentingan sesaat, kaidah pokok dalam agama dilanggar. 
“Jangan sekali-kali sesuatu yang fundamental dilanggar demi kepentingan sesaat,” papar Habib Salim Segaf.

PKS Pakai Sistem Pencalegan Dini di Pemilu 2019


DEPOK - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menargetkan perolehan suara nasional pada Pemilu 2019 mendatang mencapai 12 persen. Salah satu strateginya, PKS akan menerapkan sistem pencalegan dini.
"Salah satu langkah yang akan kami lakukan adalah pencalegan dini," ujar Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman dalam konferensi pers usai penutupan Mukernas ke-4 PKS di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat, Rabu (4/11/2015).

Rabu, 04 November 2015

Pakai Bahasa Arab, Pidato Anis Matta Mengguncang Publik Al-Jazair


Semua sepi, semua hening, dan nafas-nafas tertahankan di dada hanya untuk mendengarkan setiap butir kata, yang ia ucapkan penuh makna. 
Kata-katanya menjadi inspirasi, menyentuh pribadi, bagi trainer, bagi guru, bagi penceramah, dan bagi seluruh pemuda di penjuru negeri dengan semangat berapi-api.
Ia adalah Muhammad Anis Matta, Lc., yang digelari dengan Bung Karno Muda karena orasi dan pidatonya berapi-api, menggelora, menguncang dan membangkitkan jiwa, tak hanya di jagat nusantara namun juga di jagat raya.

Mukernas PKS Kokohkan Aksi Nyata


JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) ke-4 pada 3-4 November 2015. Dalam musyawarah lima tahunan ini, PKS akan menyusun 70 program pelayanan untuk bangsa dan negara.
Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman mengatakan, program-program tersebut terbingkai dengan tema PKS Berkhidmat untuk Rakyat.